Lasik (laser-assisted in situ keratomileusis), Lasik, disebut juga operasi laser, adalah operasi mata yang digunakan untuk mengobati rabun jauh, dekat, dan astigmatisma. Lasik menggunakan sinar laser atau mikrokeratoma untuk memperbaiki bentuk kornea mata.
LASIK sangat mirip dengan metode bedah seperti keratektomi fororefraktif (PRK) dan lasek. Bahkan kemajuannya sendiri telah menggantikan keratotomi radial dalam operasi gangguan penglihatan. Untuk penderita rabun jauh atau kornea tipis yang tidak dapat diobati dengan lasik atau PRK, lensa intraokuler dapat digunakan. Per 2018, sekitar 9,5 juta masyarakat Amerika Serikat merupakan pasien yang diobati dengan lasik dan, secara global antara 1991 dan 2016 lebih dari 40 juta prosedur telah dilaksanakan.
LASIK MATA
Tujuan : Memperbaiki fungsi kornea mata sehingga penglihatan menjadi lebih jelas
Prosedur : Membentuk flap pada permukaan kornea, lalu mengoreksi kelainan refraksi dengan laser
Manfaat : Penglihatan menjadi lebih jelas dan tajam, tidak perlu lagi memakai kacamata atau lensa kontak
Risiko : Efek samping seperti mata gatal, perih, kemerahan, atau sensasi seperti ada yang mengganjal di mata
LASIK merupakan prosedur bedah yang aman dan efektif, dan dapat memberikan penglihatan yang jelas dan jernih. Hasil LASIK biasanya bertahan selama bertahun-tahun, bahkan sering kali hingga puluhan tahun bagi beberapa pasien. Sebelum memutuskan untuk menjalani LASIK, Anda sebaiknya:
- Memahami bagaimana prosedur ini bekerja
- Mengetahui baik keuntungan maupun risiko yang mungkin terkait
- Berkonsultasi dengan dokter mata yang berpengalaman
KMN EyeCare Sebagai Pilihan Terbaik LASIK Mata Tanpa Rasa Sakit
KMN EyeCare memiliki layanan LASIK mata berstandar internasional dengan prosedur yang disetujui FDA Amerika Serikat.
KMN EyeCare telah membantu mengembalikan penglihatan yang jernih bagi banyak pasien dari berbagai kalangan masyarakat. Di KMN EyeCare, pasien terjamin akan keamanan dan kenyamanan LASIK.
Berikut adalah beberapa aspek untuk memastikan pengalaman minim rasa sakit selama dan setelah prosedur LASIK di KMN EyeCare.
1. Konsultasi Awal
Selama konsultasi ini, dokter mata akan mengevaluasi kesehatan mata, menentukan kelayakan, dan menjelaskan secara rinci proses LASIK, termasuk langkah-langkah yang diambil untuk meminimalkan rasa sakit.
2. Screening
Dokter mata di KMN EyeCare akan melakukan penilaian cermat untuk memastikan pasien memenuhi syarat dan dapat mengalami prosedur ini tanpa risiko signifikan.
3. Penggunaan Anestesi Lokal
Penggunaan anestesi lokal untuk membuat mata mati rasa. Proses ini memastikan pasien tidak merasakan sakit selama prosedur, dan sebaliknya hanya akan merasakan tekanan ringan atau sensasi mencubit yang bersifat sementara.
4. Perhatian Terhadap Kenyamanan Pasien
KMN EyeCare memiliki tim dokter mata yang sangat terampil dan berpengalaman dalam melakukan prosedur LASIK.
Dengan pengalaman dalam teknologi terkini dan berbagai kasus mata, pasien dapat merasa yakin bahwa mereka mendapatkan perawatan terbaik.
5. Pemulihan yang Cepat dan Efektif
Pemulihan ini umumnya tidak menyebabkan rasa sakit yang berkepanjangan, dan pasien diberikan panduan untuk perawatan pasca-operasi yang optimal.
Tindakan LASIK merupakan tindakan yang sangat minim rasa sakit dan rasa tidak nyaman karena diberikan obat bius tetes mata untuk menghilangkan rasa sakit dan tidak nyaman selama tindakan. Setelah LASIK juga rasa tidak nyaman lebih minim pada sebagian besar orang, terkadang diperlukan obat pereda nyeri sementara jika rasa tidak nyaman agak mengganggu meskipun hanya sementara dan biasanya akan hilang sendiri dalam satu malam.
Prosesnya nyaman, dan setelahnya Anda akan merasa lebih baik tanpa kacamata. Jadi, jika ingin bebas dari ketergantungan pada kacamata tanpa rasa sakit yang berlebihan, LASIK di KMN EyeCare bisa jadi pilihan terbaik untuk Anda.
Untuk mendapatkan layanan tersebut, Anda dapat mengunjungi KMN EyeCare yang berlokasi di Kemayoran, Kebon Jeruk, atau Semarang atau Rumah Sakit Khusus Mata Nusantara di Jakarta Selatan.
Discussion about this post